Selasa, 23 Juni 2015

Membuat Jaringan Ad-hoc pada Linux

Jaringan Ad-hoc adalah salah satu jenis dari Wireless Local Area Network (WLAN) yang terdiri dari sekumpulan node-node yang berkomunikasi satu sama lain secara langsung tanpa melibatkan node perantara seperti access point. Setiap node pada jaringan ad-hoc memiliki interface wireless. Node-node dalam jaringan ad hoc bersifat dinamis dan dapat berubah-ubah.

Pada kesempatan kali ini saya akan  mempraktekkan bagaimana cara membuat Ad-hoc pada Linux Mint 
yang saya punya. Dan berikut cara-cara nya:

1.      Buka Network Connection melalui System-Preferences-Network Connection. Lalu klik “Add” pada bagian kanan tampilan Network Connection.

2.      Pilih connection type dengan “Wi-fi”










3.      Setting wireless sebagai berikut:
Pada Tab Wireless
*SSID : (masukkan nama koneksi wireless)
*Mode : Ad-hoc
*Band : Automatic
*Channel: default
*MTU : Automatic





















4.      Pada Tab Wireless Security
*Security: WEP 40/128-bit. Key (Hex or ASCII)
*Key : buat password-nya





















5.      Pada Tab IPv4 Settings
*Method : Shared to other computers





















6.      Klik save untuk membuat Ad hoc yang telah di atur tersebut


Itu tadi merupakan cara-cara membuat jaringan Ad-hoc pada linux. Semoga bermanfaat…..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar